Terobosan Baru Pj Gubernur Sulsel Cegah Stunting

Terobosan Baru Pj Gubernur Sulsel Cegah Stunting
ARAH BARU.ID
SULSEL, – Aplikasi ‘Inzting Sulsel’ gencar disosialisasikan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Sulawesi Selatan (Sulsel).
Gerakan sosialisasi ini bekerjasama dengan Dinas Kominfo-SP Sulsel dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
Aplikasi ‘Inzting Sulsel’ adalah aplikasi yang digunakan Pemprov Sulsel dalam upaya melakukan mapping kasus stunting.
Tim Inzting Sulsel melakukan sosialisasi di 24 kabupaten Sulsel selama dua bulan mulai November sampai Desember 2023.
“Saat ini kita sedang sosialisasi di Kabupaten Maros,” jelas Kepala Bidang Aplikasi dan Informatika Diskominfo-SP Sulsel, Sultan Rakib.
Sebelumnya tim Inzting Sulsel telah berkunjung ke Luwu Raya, Bantaeng, Jeneponto, dan Parepare.
Aplikasi Inzting adalah terobosan yang dilakukan Pj Gubernur Sulsel Dr. Bachtiar Baharuddin.
Ia menginginkan sebuah loncatan aksi dalam upaya memperkecil atau bahkan menghilangkan kasus stunting di Sulsel.
Jika sebelumnya, penanganan stunting di Sulsel secara terpisah-pisah dan masih manual.
Warga berharap penanganan stunting di Sulsel menjadi wadah atau media bagi pemerintah provinsi yang lebih tertata secara digital.
“Kita berharap, aplikasi ini menjadi wadah atau media bagi pemerintah provinsi dan kabupaten kota se – Sulsel dalam upaya menangani kasus stunting di Sulsel,” harap Syamsiah selaku warga Sulsel, Rabu (6/12/2023).
(Abels Usmanji)