Kota Lama Banyumas, Destinasi Wisata Strategis Nan Manis
ARAH BARU – Sebagai saksi sejarah Kabupaten Banyumas, Kota Lama Banyumas memiliki daya tarik istimewa di mata wisatawan. Pengunjung akan dibawa kembali ke sejarah dengan bangunan-bangunan kolonial yang indah.
Area ini terdiri dari bangunan-bangunan tua yang masih berdiri kokoh, antara lain kantor residen, pasar lama, dan penjara kolonial yang sekarang menjadi museum. Setiap sudut Kota Lama lekat dengan sejarah, sehingga pengunjung dapat menapaki gambaran kehidupan masa lalu sembari menikmati liburan mereka.
Kota Lama Banyumas terletak di jalur utama yang menghubungkan banyak kota besar di Jawa Tengah. Posisinya strategis, tepat pada pertemuan lintasan penting antara Purwokerto, Cilacap, dan Purbalingga. Keberadaannya memudahkan akses bagi para pengunjung yang dapat mencapai kawasan ini dengan lancar melalui jaringan jalan yang baik, serta tersedianya transportasi umum.
Kota Lama Banyumas juga dekat dengan lokasi wisata menarik lainnya, seperti Baturraden dan Curug Cipendok. Karena lokasinya yang dekat, Kota Lama dapat dimasukkan ke dalam daftar tur wisata di Kabupaten Banyumas.
Hal ini menjadikan wilayah ini sebagai tempat wisata yang ideal, karena pengunjung dapat melihat banyak tempat menarik dalam satu perjalanan. Potensi ini meningkat dengan adanya berbagai fasilitas pendukung, seperti restoran, penginapan, dan toko suvenir.
Salah satu wisatawan Kota Lama Banyumas, Sugeng, berpendapat bahwa tempat wisata ini memiliki daya tarik tersendiri dan lokasi yang strategis.
Menurutnya, Kota Lama menawarkan berbagai pengalaman baru yang tidak dia dapatkan di tempat lain. Banyaknya tempat berkumpul bersama keluarga, seperti café, angkringan, hingga selasaran di pinggir jalan menjadi daya pikat wisata ini.
“Kesan pertama kami sampai disini adalah tata ruang yang rapi. Sekalipun kami membawa anak-anak, kami merasa aman dan nyaman. Itu yang terpenting. Saya pribadi sangat senang dengan lokasi Kota Lama yang mudah untuk dijangkau menggunakan mobil. Kantong parkir juga sudah disiapkan dengan baik. Ini menjadi destinasi berkesan bagi saya dan keluarga”, tambah Sugeng.
Kota Lama Banyumas memiliki banyak nilai tambah, termasuk keindahan sejarah dan budayanya serta kemudahan transportasi untuk wisatawan yang ingin menikmati liburan tanpa hambatan. Lokasinya yang strategis dan fasilitasnya yang lengkap menjadikannya tempat yang ideal untuk dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun asing.**
Penulis: Ruby dan Rahab, Magister Manajemen Unsoed 2024


















