Inilah Penemu Copy Paste yang Mungkin Belum Anda Ketahui, Yuk Kita Simak!

ARAHBARU–Artikel kali ini akan membahas tentang Sejarah copy paste. Apakah kamu sudah mengetahuinya? Yuk kita simak lebih dalam!

Mungkin ini hal yang sudah biasa. Tapi apa jadinya jika di dunia teknologi tidak memiliki fitur copy paste seperti sekarang ini?

Hal sederhana dari bagian teknologi yang lebih luas ini pastinya sangat membantu kita semua.
Dan ternyata sejarah fitur copy paste ini cukup menarik.

Tanpa fitur copy paste, pekerjaan atau aktivitas kita menggunakan gadget, laptop atau komputer tentu akan terhambat.

Bisa dibayangkan jika kita akan membuat karya tulis atau daftar kerja, penyusunan tugas, yang berhubungan tapi tidak ada fitur copy paste. Pasti akan ribet ya.

Maka, simak sejarah copy paste yang akan diulas kali ini.

Penemu fitur copy paste pertama kali ternyata adalah seorang ilmuan bernama Lawrence Gordon Tesler atau dia lebih dikenal dengan nama Larry Tesler.

Dia lah yang berhasil menemukan dan menerapkan fitur copy paste pertama kali di dunia teknologi pada tahun 1973-1976.

Seperti diansir dari BBC, Tesler adalah seorang pekerja di pusat inovasi terbesar yang ada di Amerika Serikat yaitu Silicon Valley pada awal tahun 1960-an.

Saat itu, Tesler juga belajar tentang ilmu komputer di Standford University, dan Tesler fokus kepada spesialisasi dalam User Interface Design.

Karena zaman dulu komputer masih belum bisa diakses oleh sebagian besar orang, Tesler mulai memfokuskan pada bidang komputer yang bisa membuat lebih mudah dioperasikan.

Adanya tujuan tersebut, Teslar mulai berkarier di bidang teknologi dan bekerja sama dengan perusahaan Xerox Palo Alto Research Center (Parc).

BACA JUGA :  Sinergi Jasa Raharja Sulsel dan Dinas Pendidikan Kota Makassar Terkait Integrasi Program Keselamatan Berlalu lintas ke dalam Kurikulum Sekolah

Setelah bekerja sama dengan perusahaan tersebut Teslar akhirnya bergabung dengan perusahaan Apple milik Steve Jobs. Selama bekerja di Apple, Teslar menghabiskan 17 tahun dan berhasil meraih posisi sebagai kepala ilmuwan pada perusahaan tersebut.

Melansir India Today, fitur ‘copy-paste’ pertama di implementasikan oleh Teslar pada tahun 1973 sampai 1976.

Saat itu, Teslar bersama Ilmuwan lain yang mempunyai tim bernama mottsaat. Mengerjakan sebuah pemrograman smalltalk-76 di Alto Research Center.

Akhirnya fitur tersebut menjadi terkenal di dua sistem operasi Apple yaitu ‘Lisa’ pada tahun 1983 dan ‘Macintosh’ pada tahun 1984. Dimana fungsi dari Cut (x), Copy (c) dan Insert (p) mulai digunakan.

Teslar memiliki keyakinan jika sistem komputer harus berhenti menggunakan ‘mode’, yakni sistem umum dalam desain perangkat lunak pada saat itu.

Mode tersebut memungkinkan agar semua pengguna dapat beralih antara fungsi di perangkat lunak dan aplikasi. Namun, membuat komputer menjadi memakan waktu yang lama dan rumit.

Karena hal tersebut, Teslar akhirnya berhasil mengenalkan fitur ‘copy-paste’ dan ‘cut’ sebagai fitur yang praktis dan cepat untuk meningkatkan produktivitas dunia.

Berkat inovasinya tersebut, fitur ‘copy-paste’ dan ‘cut’ membuat pengguna komputer lebih mudah di pelajari dan sangat bermanfaat.
(MA)

Spread the love

Mungkin Anda juga menyukai